Home » Lampung Barat » Pj. Bupati Nukman ikut sukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio

Pj. Bupati Nukman ikut sukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio

Array

PJ Bupati Nukman saat bersama warga pekan imunisasi dan Ketua Tim PKK

Lampung Barat Gemasumselnews -Dalam rangka menyukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio, Pj Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M menghadiri dan sekaligus meresmikan kegiatan peluncuran Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Kabupaten Lampung Barat Kantor Kelurahan Way Mengaku Kecamatan Balik Bukit, Selasa 23 Juli 2024.

Diketahui Pekan Imunisasi Nasional dilakukan serentak secara nasional pada anak usia 0 sampai dengan 7 tahun.
Dalam sampaiannya Pj Bupati Nukman mengungkapkan di usia ke 100 tahun pada 2045 mendatang bangsa Indonesia memasuki masa emas.


PJ Bupati Nukman saat bersama warga way mengaku

Menurutnya, semua pihak harus bergerak bersama sejak dini untuk mempersiapkan dan membentuk generasi penerus yang unggul, sehat dan terbebas dari penyakit.

“Salah satunya, polio dan stunting,” ungkapnya.
Untuk menghadapi Indonesia emas 2045 ia mengajak seluruh pihak untuk terus mempersiapkan sedini mungkin guna mempersiapkan calon generasi penerus bangsa.

“Contohnya seperti ini penanganan stunting dan pelaksanaan imunisasi polio bagi anak-anak yang akan dilakukan oleh Dinas Kesehatan,” jelasnya.
Dalam hal itu, Nukman mengapresiasi langkah yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Barat beserta seluruh jajaran yang bergerak cepat mempersiapkan pelaksanaan pekan imunisasi nasional polio.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dan pribadi menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya langkah cepat yang diambil oleh Dinas Kesehatan beserta seluruh jajarannya dalam melaksanakan pekan imunisasi polio ini,” ungkapnya.(Rill/Adv)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Miris, Bertaruh Nyawa Seberangi Sungai Demi Anak Sekolah

Nampak Bapak dan anak seberangi arus sungai, meski membahayakan keselamatan jiwa keduanya tak menyurutkan semangat…

PJ Bupati Nulman Harapkan Perpustakaan Daerah Tingkatkan Kualitas SDM

PJ Bupati Nukman didampingi H.Mukhllis Basri saat Peresmian Gedung Perpustakaan Daerah Lampung Barat (foto GSN)…

Pratin Sukarame Salurkan BLT Tahap III Komitmen Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

Pratin Lisbahawan didampingi Bhabinkamtibmas beserta KPM pembagian BLT tahap III (foto gsn) Lampung Barat Gemasumselnews…

KPU OKU Gelar Senam Sehat Sosialisasi Pilkada Demi Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Ketua KPU Rahmad Hidayat Sosialisasi Pilkada Serentak Diharapkan dapat Meningkatkan Partisipasi Pemilih (foto gsn) Baturaja…

Dinas Kominfo Gelar Bimtek Statistik Sektoral Satu Data Pembangunan Lampung Barat

Indrayanti MPd. satu data ini sangat penting karena data akan menjadi dasar dan bahan pertimbangan…