Home » Berita » Tulang Bawang Barat » Pj Bupati Tubaba Membuka Seminar Digitalisasi Masjid dan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan

Pj Bupati Tubaba Membuka Seminar Digitalisasi Masjid dan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan

Array

Pembukaan Seminar Digitalisasi Masjid dan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan Bagi Pengurus Masjid (GSN)

Tubaba Gemasumselnews– Penjabat (Pj) Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Drs. M.Firsada, M.Si, Membuka Seminar Digitalisasi Masjid dan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan Bagi Pengurus Masjid, Berlangsung di Tiyuh Mekar Sari Kec. Lambu Kibang. Selasa (09/01/2024).

Dalam mengawali sambutannya Pj. Bupati mengatakan bahwa Masjid memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan umat Islam. Masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah semata, tetapi juga sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial masyarakat,

Oleh karena itu, digitalisasi masjid menjadi suatu keharusan untuk mengikuti perkembangan teknologi yang seiring berjalannya zaman,”ucapnya

Lanjut digitalisasi, diharapkan manajemen masjid dapat lebih efisien dan transparan, serta dapat meningkatkan pelayanan yang lebih baik kepada jamaah dan masyarakat umum,

Sementara itu ia juga mengatakan, Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan yang dilaksanakan juga penting untuk dipahami oleh para pengurus masjid. BPJS Ketenagakerjaan membawa manfaat yang besar bagi para pekerja, termasuk karyawan masjid.

Dengan bergabung di BPJS Ketenagakerjaan, para pekerja akan mendapatkan perlindungan dan jaminan terhadap risiko sosial ekonomi, sehingga dapat merasa lebih aman dalam bekerja dan kehidupan sehari-hari,”imbuhnya

“Saya berharap para pengurus masjid dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam mengenai digitalisasi masjid dan pentingnya sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan,”

Dengan demikian, diharapkan pengelolaan masjid khususnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat ini dapat lebih terarah, transparan, dan berkelanjutan.

Lanjut ia mengatakan semoga acara Seminar Digitalisasi Masjid dan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para pengurus masjid di daerah Kabupaten Tubaba yang kita cintai,”ucapnya.

Berita Terkait

Berita Lainnya

Pratin Sukarame Salurkan BLT Tahap III Komitmen Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

Pratin Lisbahawan didampingi Bhabinkamtibmas beserta KPM pembagian BLT tahap III (foto gsn) Lampung Barat Gemasumselnews…

KPU OKU Gelar Senam Sehat Sosialisasi Pilkada Demi Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Ketua KPU Rahmad Hidayat Sosialisasi Pilkada Serentak Diharapkan dapat Meningkatkan Partisipasi Pemilih (foto gsn) Baturaja…

Dinas Kominfo Gelar Bimtek Statistik Sektoral Satu Data Pembangunan Lampung Barat

Indrayanti MPd. satu data ini sangat penting karena data akan menjadi dasar dan bahan pertimbangan…

Drs. Nukman: Kepala Sekolah dan Dewan Guru Ujung Tombak Peningkatan Mutu Pendidikan Sekolah

PJ.Bupati Nukman Bagikan Seragam Sekolah jenjang SD/M SMP/MTS (foto gsn) Lampung Barat Gemasumselnews -Pemerintah Kabupaten…

Mantan Wako H Ridho Inginkan Istri nya HJ Ngesti dan H. Amin Pimpin Kota Prabumulih

Pilihlah Hj Ngesti pemimpin watak nya baik dan dapat jadi contoh bagi rakyat nya (foto…