Home » Berita » Suara masuk Caleg DPR RI Dapil Sumsel I Ke Real Count KPU Masih Berproses Sejumlah Caleg Baru Bikin Kejutan

Suara masuk Caleg DPR RI Dapil Sumsel I Ke Real Count KPU Masih Berproses Sejumlah Caleg Baru Bikin Kejutan

Array

Dapil Sumsel 1 meliputi wilayah pemilihan Palembang, Banyuasin, Muba, Mura, Muratara dan Lubuklinggau, (foto Sumex)

Palembang Gemasumselnews-Hingga kemarin (16/2) pukul 17.00 WIB, untuk dapil Sumsel 1 meliputi wilayah pemilihan Palembang, Banyuasin, Muba, Mura, Muratara dan Lubuklinggau, baru masuk data 5.413 TPS dari total 11.780 TPS (45,95%).

Dari PKB, SN Prana Putra Sohe melesat dengan perolehan sementara 28.166 suara. Sedangkan di bawahnya, Antoni Yuzar dan Hernoe Roesprijadi bersaing ketat dengan masing-masing 8.953 suara dan 8.812 suara.

Untuk Gerindra, Kartika Sari Desi meraup 28.980 suara. Di bawahnya, Siti Nurizka Puteri Jaya 14.204 suara dan Eddy Santana Putra 12.712 suara. PDIP ada Yulian Gunhar 21.317 suara dan Riezky Aprilia 13.755 suara.

Golkar, Kahar Muzakir sudah melejit dengan 57.082 suara. Di bawahnya menyusul Yudha Novanza Utama 33.496 suara dan RA Anita Noeringhati 17.947 suara.

Dari Nasdem, Fauzi H Amro meraup suara terbanyak sementara dengan 67.794 suara, disusul M Yaser (menantu Gubernur Sumsel periode 2018-2023 H Herman Deru) dengan 18.751 suara.

Dari PKS, M Iqbal Romzi dan Mustafa Kamal bersaing ketat masing-masing 10.918 suara dan 10.408 suara.

Lalu, dari PAN Hafisz Thohir 13.204 suara dan Umar Halim 11.659 suara. Untuk Demokrat, Ishak Mekki 16.603 suara. Sedangkan PSI ada Helmy Yahya 10.731 suara.

Sejumlah parpol lain caleg-calegnya belum meraih 8.000 suara yakni Partai Buruh, Gelora, PKN, Hanura, Garuda, PBB, Perindo, PPP dan Partai Ummat.

Bagaimana Dapil Sumsel 2 yang meliputi 11 daerah lain? Hingga pukul 17.30 WIB, data 6.976 TPS dari total 14.205 TPS (49,11%).

Hasilnya, di PKB, caleg incumbent Bertu Merlas meraup 50.494 suara disusul Susno Duaji (mantan Kabareskrim) 11.411 suara.

Sedang di Gerindra, AW Noviadi meraih 50.865 suara, disusul Sri Meliyana 26.008 suara dan Fikrah Auliyaurrahman 16.819 suara. Dari PDIP ada HM Giri Ramanda N Kiemas dengan 23.165 suara, di bawahnya Meli Mustika 10.700 suara.

Sedangkan Golkar, terbanyak sementara Tofan Maulana 33.489 suara, lalu Dewi Yustisiana 30.817 suara, dan Bobby Adhityo Rizaldi 26.917 suara.

Untuk Nasdem, Samantha Tivani (putri Gubernur Sumsel periode 2018-2023 H Herman Deru) sementara raih suara tertinggi dengan 65.039 suara dan Irma Suryani 57.456 suara.

Dari PKS, sementara baru Askweni 8.473 suara. Sedangkan PAN, ada mantan Bupati OKI Iskandar SE 20.397 suara dan Hanna Gayatri 14.016 suara.

Sedangkan Demokrat, Wahyu Sanjaya 33.181 suara, di bawahnya Mirzan Ikbal 18.124 suara dan Alfi N Rustam 15.640 suara. Sedangkan parpol lain, suara caleg-calegnya masih di bawah 8.000 suara

Sebelumnya, Irma Suryani optimis dia akan bisa melenggang ke DPR RI untuk kali ketiga. “Insya Allah tetap optimis saja,” kata Irma.

Menurutnya, keberhasilan dalam meraih suara terbanyak dan meraih simpati rakyat merupakan buah kerja keras bersama timnya.

Menurutnya, menjadi wakil rakyat bukan hanya sebatas taruhan nama. Tapi juga harus mampu menampung aspirasi rakyat. Lalu, mempunyai kapasitas, kapabilitas dan akuntabilitas.

Sementara itu, perolehan caleg DPRD Provinsi dan DPRD 17 Kabupaten/Kota se-Sumsel juga bertahap masuk real count KPU.

Bagaimana hasil Pilpres? Data real count KPU kemarin pukul 17.30 WIB sudah 60,49% (497.940 TPS dari total 823.236 TPS).

Pasangan capres-cawapres nomor 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 16.095.885 suara (24,94%). Pasangan 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih 36.827.806 suara (57,06%). Sedangkan pasangan 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meraih 11.615.146 suara (18%).(*)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Miris, Bertaruh Nyawa Seberangi Sungai Demi Anak Sekolah

Nampak Bapak dan anak seberangi arus sungai, meski membahayakan keselamatan jiwa keduanya tak menyurutkan semangat…

PJ Bupati Nulman Harapkan Perpustakaan Daerah Tingkatkan Kualitas SDM

PJ Bupati Nukman didampingi H.Mukhllis Basri saat Peresmian Gedung Perpustakaan Daerah Lampung Barat (foto GSN)…

Pratin Sukarame Salurkan BLT Tahap III Komitmen Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

Pratin Lisbahawan didampingi Bhabinkamtibmas beserta KPM pembagian BLT tahap III (foto gsn) Lampung Barat Gemasumselnews…

KPU OKU Gelar Senam Sehat Sosialisasi Pilkada Demi Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Ketua KPU Rahmad Hidayat Sosialisasi Pilkada Serentak Diharapkan dapat Meningkatkan Partisipasi Pemilih (foto gsn) Baturaja…

Dinas Kominfo Gelar Bimtek Statistik Sektoral Satu Data Pembangunan Lampung Barat

Indrayanti MPd. satu data ini sangat penting karena data akan menjadi dasar dan bahan pertimbangan…