Home » Berita » OKU Selatan » Rafael Aditya (11) Tinggalkan Rumah Hingga Kini Tak Tahu Rimbunnya, Keluarga Lapor Aparat

Rafael Aditya (11) Tinggalkan Rumah Hingga Kini Tak Tahu Rimbunnya, Keluarga Lapor Aparat

Array

Rafael Aditya, (11) Bin Herwanto

OKU Selatan Gemasumselnews
-Seorang anak berusia 11 tahun, Rafael Aditya, dilaporkan oleh pihak keluarga di Polsek Banding Agung OKU Selatan yang hilang tak tahu rimbanya sejak 21 Agustus 2024.

Rafael, siswa kelas 5 SD, terakhir terlihat meninggalkan rumah di Desa Penantian, Kecamatan Banding Agung, OKU Selatan, sekitar pukul 19.00 WIB sejak 21 Agustus silam untuk membeli jajanan.

Kapolres OKU Selatan AKBP .M Khalid Zulkarnaen, S.I.K, M.H.
melalui Kapolsek Banding Agung, IPTU Gusnadi SH, didampingi Kanit Reskrim Ipda Endi Hadri, menyatakan bahwa proses penyelidikan terus dilakukan.

“Menurut Kapolsek Banding Agung membenarkan pihaknya sudah menerima laporan dari keluarga dan saat ini sedang memeriksa beberapa saksi,” Katanya.

Dikatakan pihaknya dan keluarga serta masyarakat Desa Penantian berharap Rafael segera ditemukan dalam keadaan selamat.

“Kepada siapapun yang mengetahui keberadaan Rafael Aditya mohon untuk memberi tahu keluarga ataupun menghubungi Polsek terdekat,” Ungkapnya.

Diketahui sebelumnya Rafael Aditya, (11) dilaporkan oleh pihak keluarga hilang sejak 21 Agustus 2024. Ayah dari si anak yang di infokan hilang Rafael, Herwanto tidak menyangka anaknya akan Rafael Aditya tidak kunjung pulang ke rumah hingga sampai saat ini setelah si anak pamit keluar untuk membeli jajan

“Kami tidak menyangka Rafael tidak akan pulang. Dia hanya keluar untuk jajan,” ungkap Herwanto (35), ayah Rafael, yang bekerja sebagai petani. Sepeda yang digunakan Rafael ditemukan di rumah seorang tetangga, namun tidak ada jejak keberadaan Rafael.

Pihak keluarga berharap siapapun yang mengetahui keberadaan ciri-ciri anak seperti foto diatas agar menginformasikan kepada Kami keluarga beralamat didesa Penantian Kecamatan Banding Agung Kabupaten OKU Selatan ” Harapnya. (*)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Miris, Bertaruh Nyawa Seberangi Sungai Demi Anak Sekolah

Nampak Bapak dan anak seberangi arus sungai, meski membahayakan keselamatan jiwa keduanya tak menyurutkan semangat…

PJ Bupati Nulman Harapkan Perpustakaan Daerah Tingkatkan Kualitas SDM

PJ Bupati Nukman didampingi H.Mukhllis Basri saat Peresmian Gedung Perpustakaan Daerah Lampung Barat (foto GSN)…

Pratin Sukarame Salurkan BLT Tahap III Komitmen Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

Pratin Lisbahawan didampingi Bhabinkamtibmas beserta KPM pembagian BLT tahap III (foto gsn) Lampung Barat Gemasumselnews…

KPU OKU Gelar Senam Sehat Sosialisasi Pilkada Demi Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Ketua KPU Rahmad Hidayat Sosialisasi Pilkada Serentak Diharapkan dapat Meningkatkan Partisipasi Pemilih (foto gsn) Baturaja…

Dinas Kominfo Gelar Bimtek Statistik Sektoral Satu Data Pembangunan Lampung Barat

Indrayanti MPd. satu data ini sangat penting karena data akan menjadi dasar dan bahan pertimbangan…